Pages

Rabu, 30 Mei 2012

Internet 2


BLOG

Sejarah Blog
Istilah blog yang pertama kali digunakan oleh seorang Jorn Barger pada 17 Desember 1997 dan pertama kali diperkenalkan secara tidak sengaja oleh Peter Merholz. Salah satu blog tertua diantara 100 weblog adalah Xanga yang berdiri tahun 1997. Dua tahun kemudian blog semakin popular semenjak Evan Williams dan Meg Hourihan membuat blog tools yang disebut dengan blogger sehingga setiap orang bisa membuat blog miliknya sendiri, dan  pada tahun 2004 blogger sudah dibeli oleh Google. Setelah itu blog  semakin berkembang  pesat seiring dengan manfaat blog yang begitu pesat sebagai tempat memuat tulisan-tulisan yang sudah dirangkai dengan baik oleh seseorang. Blog juga banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang  misal edukasi, politik ekonomi dan terutama jurnalistik. Selain itu blog  juga menjadi media menyampaikan  informasi, ide, dan hiburan.

Apa itu blog??? Blog adalah istilah yang berasal dari dua kata yakni web dan log sedangkan web berarti sebagai situs di internet dan log berarti catatan pribadi /catatan harian. Jadi, blog dapat diartikan secara singkat sebagai situs yang berisi catatan/jurnal pribadi. Blog sendiri menurutku merupakan fasilitas di dunia maya untuk bertukar pikiran, seperti berbagi informasi tertentu, mendapatkan informasi terbaru sampai dapat menjadi catatan kita.
Dengan blog, kita dapat melatih menulis mengenai pengalaman kita, berbagi informasi, dan berbagi hal-hal yang menarik lainnya. Mengasyikkan bukan? Nah mari kita budayakan bahwa “blog seperti rumah kita”, ketergantungan yang positiv untuk menulis di blog. Seperti facebook yang sudah membudidaya di masyarakat Indonesia.

Jenis-Jenis Blog berdasarkan fungsinya
a.       Blog Politik
b.      Personal Blog/online diary
c.       Blog bertopik
d.      Blog kesehatan
e.       Blog sastra
f.       Blog spam
g.      Project/Product Blog
Beberapa Contoh Alamat Blog:
a.       Blogger (http://www.blogger.com)
b.      TypePad (http://www.typepad.com)
c.       TypePad (http://www.livejournal.com)
d.      WordPress (http://www.wordpress.com)
e.       Live Spaces (http://spaces.live.com)
f.       Blog Drive (http://www.blogdrive.com)
g.      Bloglines (http://www.bloglines.com)

Istilah-istilah dalam Blogger:
a.       Archive : Arsip postingan blog.
b.      Atom : Format/jenis dari web feed.
c.       Avatar : Foto profil blogger.
d.      Blog : Singkatan dari "weblog". Situs yang bisa di-update secara berkala dan biasanya memanfaatkan interaksi dengan pengunjung melalui kotak komentar.
e.       Blogging : Suatu kegiatan yang dilakukan dalam blog.
f.       Blogger : Pemilik blog.
g.      Blogosphere : Dunia blog.
h.      Blogroll : Kumpulan link-link dari blog lain.
i.        Blogspot : Layanan penyedia blog dari Google dengan gratis.
j.        Blogwalking : Berkunjung ke blog lain.
k.      Bookmark : Menyimpan alamat link web/blog pada browser.
l.        Template : baground dari sebuah blog yang dapat diatur sesuai kebutuhan dan keinginan kita. Sekarang ini banyak situs-situs yang menyediakan template gratis untuk blog dengan desain yang sangat menarik.
m.    Dan masih banyak lagi istilah populer lainnya

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2012 Gustini Putri Utami. Powered by Blogger
Blogger by Blogger Templates and Images by Wpthemescreator
Personal Blogger Templates